Muhammad Nazar S.Ag : Aceh Harus Dipimpin Orang Teruji dan Berilmu

INFOSA.ID, BANDA ACEH—Mencermati kondisi Aceh yang minim sosok sosok jiwa kepemimpinan jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 ini, Mantan Wakil Gubernur Aceh periode 2007-2012, Muhammad Nazar, S.Ag ikut bertanggung jawab d memberikan solusi untuk Aceh yang lebih baik.

Suka tidak suka, diakui atau tidak, Aceh saat ini langka dengan sosok yang berjiwa memimpin, maka di Pilkada serentak november 2024 harus dipimpin oleh sosok yang sehat, teruji, cerdas dan berilmu.

“Kita harus introspeksi diri, kalau tidak punya kemampuan untuk memimpin untuk apa dipaksakan, apakah layak atau tidak, akibatnya Aceh diremehkan orang luar,” ujar Muhammad Nazar saat silaturrahmi dengan awak media yang difasilitasi Forum Pemred Aceh di Pango Banda Aceh, Kamis (30/5/2024).

“Jangan hanya bermodal terkenal, langsung mencalonkan diri jadi pemimpin, padahal kemampuan tidak ada, jangankan memikirkan rakyat banyak, untuk pimpin rapat saja tidak mampu,” ujar M. Nazar.

“Untuk memimpin Aceh dibutuhkan sosok yang sudah teruji, cerdas dan berilmu, kalau hanya mengandalkan nama besar maka sama saja seperti Fir’aun,” ujarnya.

Untuk menjadikan Aceh lebih maju dan di perhatiakn pusat, kita harus punya nyali untuk mengambil kebijakan walaupun tidak sejalan kebijakan pemerintah pusat.

Ditambahkan Ketua Presidium SIRA ini mengatakan pemilik partai politik pun jangan terlalu berpikir pragmatis, beri kesempatan kepada para calon calon yang berilmu dan teruji, misalnya tentang kewajiban menyetor mahar ke parpol, hal hal seperti itu harus kita minimalisir.

‘Beri kesempatan untuk tokoh tokoh yang teruji dan cerdas untuk membawa Aceh ke arah yang lebih maju dan sejahtera rakyatnya ,’ tutup Muhammad Nazar pria kelahiran di tahun 1973 ini. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *